Jumat, 06 November 2009

Situs Sentonorejo

Situs Sentonorejo merupakan peninggalan Majapahit yang berupa hamparan ubin (lantai) dan sisa dinding bangunan. Letak situs di Desa Sentonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Lantai bangunan kuno tersebut berada -1.80 m dari permukaan tanah disekitarnya dan berorientasi Barat-Timur dengan azimut 80. Hal menarik dari peninggalan lantai kuno ini berbentuk segi enam, lebar tiap sisi 6 cm dan tebal rata-rata 4cm, bahannya terbuat dari tanah liat bakar. Temuan lantai serupa berjarak +500 m dari tempat ini. Jumlah ubin yang masih tersisa 104 buah, sebagian tersimpan di tanah liat. Dinding bangunan merupakan susunan bata berukuran panjang 30 cm, lebar 20 cm dan tebal 5 cm. Diperkrakan sisa lantai dan dinding di Sentonorejo ini merupakan permukiman kuno yang bersifat profan yaitu beupa rumah tinggal pada masa Majapahit. Situs Pemukiman Sentonorejo dipugar pada Tahun Anggaran 1990/1991.

3 komentar:

  1. he?
    zaman majapahit udah ada lantai kuno segi enam?
    lah kayak konblok donk,
    bedanya, zaman majapahit, dulu dibikin pake tanak liat dibakar, sekarang pake beton,
    hmm...

    BalasHapus
  2. Berarti berita tentang kemasyuran Majapahit bukan omong kosong buktinya jaman itu nenek moyang kita sudah bisa bikin ubin segi enam, kan ruwet tuh rumusnya. Berarti Mereka udah menguasai teknologi arsitektur yang maju.

    BalasHapus
  3. rahayu .... salam kenal persahabatan

    http://majapahit1478.blogspot.com

    BalasHapus

siap berkontribusi?